Kepri  

Raih Lencana Pramuka Teladan: Kado Istimewa Purisnawati Djoyoharjo untuk Kepri

Bataminfo.co.id, Tanjungpinang – Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Kepulauan Riau melaksanakan Apel Besar Hari Pramuka ke-60, Kamis (26/08/2021) di Gedung Daerah Tanjungpinang.

Apel Besar tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Kepri selaku Majelis Pembimbing Daerah Kwarda Kepri Hj. Marlin Agustina.

Turut hadir pada acara tersebut Pj Sekretaris Daerah Kepri yang juga selaku Ketua Harian Kwarda Kepri DR. Ir. Lamidi, MM, Ketua Majelis Pembimbing Cabang Tanjungpinang yang juga sebagai Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma, FKPD, Ketua Kwarda Kepri Dr. H. T. S. Arif Fadillah, S. Sos. M. Si, Sekretaris Kwarda Kepri Drs. Eko Sumbaryadi, Ketua Pramuka Peduli Drs. Sardison, M. TP, Ketua Panitia Hari Pramuka HZ. Dadang AG, Pengurus Kwarda, DKD, Tim Satgas, anggota Pramuka Penegak dan Pandega.

BACA JUGA:   Gubernur: Kehadiran Panglima TNI Menjadi Amunisi Baru Bagi Kepri

Pada kesempatan tersebut Marlin juga menyematkan Tanda Penghargaan Orang Dewasa kepada sejumlah anggota Pramuka yang berprestasi, dan berdedikasi demi kemajuan Gerakan Pramuka diantaranya Ketua Pramuka Peduli Drs. Sardison, MTP, Ketua Majelis Pembimbing Cabang Tanjungpinang Hj. Rahma, dan Purisnawati Djoyoharjo Pengurus DKC Kota Batam.

Sejumlah Pengurus Kwarda Kepri dan Kwarcab Bintan juga menerima Tanda Penghargaan Orang Dewasa (TPOD) yaitu Sekretaris Pramuka Peduli Abbas M. Zein, Muryanto, Fiftharil, Faidah Insani, Maryadi, Dewi Santi, Margana, Khairul Mazi, Khairul Mazi dan sejumlah Anggota Pramuka Lainnya.

BACA JUGA:   Tambahan Baru 3 Kasus Positif Covid-19 di Batam Berasal dari Satu Keluarga

Hal yang membanggakan sekaligus mengharukan bagi keluarga besar Kwarda Kepri adalah prestasi Pramuka Teladan yang diraih oleh Purisnawati Djoyoharjo.

Diketahui untuk mendapatkan predikat Pramuka Teladan sangat sulit dan harus memenuhi beberapa kriteria diantaranya berprestasi di bidang akademik, non akademik, dan sudah mendapat penghargaan Pramuka Garuda.

Putri dari Pasangan Purwadi dan Sri Endahwati, S. Pd yang juga Alumni SMK 1 Batam ini memang memiliki prestasi yang gemilang di bidang akademik, non akademik dan Pramuka. Selama menempuh pendidikan di bangku sekolah Puri panggilan akrab 2 bersaudara ini menyabet gelar juara 1 dari sejak kelas 1 hingga kelas 3 SMK. Ia juga berprestasi dibidang olah raga panah, lari, dan renang.

BACA JUGA:   PPS Kelurahan Tanjung Uma Temukan Ratusan KTP Dukungan Rian Ernest Diambil Tanpa Sepengetahuan Pemilik

Prestasi sebagai anggota Pramuka pun demikian, Puris tercatat pernah mewakili dan mengharumkan nama Kwarda Kepri di ajang bergengsi Lomba Tingkat V Tahun 2017 dan Peserta Jambore Nasional di Jakarta, Penerima Penghargaan Pramuka Garuda, dan aktif sebagai pengurus DKC Kota Batam.

Sejak 15 tahun terakhir belum ada anggota pramuka yang berhasil meraih penghargaan prestisius ini, bahkan Kwarda Riau yang lebih senior dari Kwarda Kepri butuh waktu lebih dari 50 tahun untuk mendapatkan penghargaan ini. Hebatnya, ada anggota pramuka Kwarda Kepri yang berhasil memecahkan rekor ini. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *