Waspada Hujan Merata di Siang Hingga Malam di Kepri

Prakiraan cuaca di Provinsi Kepri. Foto : istimewa

Bataminfo.co.id, Batam – Wilayah Provinsi Kepulauan Riau diprediksi akan mengalami hujan di siang hingga malam hari. Hal itu sesuai dengan prakiraan cuaca yang dilansir Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Hang Nadim Batam, Rabu (15/7/2020).

Forecaster BMKG Klas 1 Hang Nadim Kota Batam, Riza Juniarti mengatakan, khusus untuk wilayah Natuna, cuaca akan cerah berawan, namun hanya terjadi di pagi hari. Pada siang hari, seluruh wilayah Natuna akan diguyur hujan lokal secara merata hingga malam hari.

BACA JUGA:   Pendapatan Daerah dari Pemutihan Pajak Kendaraan di Kepri Surplus Rp200 Juta

“Sementara untuk wilayah Batam, masih berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang, di wilayah Kecamatan Nongsa, Sungai Beduk, Sagulung, dan sekitarnya. Serta dapat meluas ke Wilayah Batam Kota dan sekitarnya,” ujar Riza.

Pada cuaca tersebut suhu di Kepri berkisar antara 24-31 derajat celsius dengan kecepatan angin mencapai 5-23 km/jam. Dengan arah angin dari selatan dan barat daya, kelembapan udara mencapai 70-97 persen.

BACA JUGA:   Rakor Dengan Menko Luhut, Isdianto Sebut Labuh Jangkar Kepri Libatkan BUMD

“Untuk transportasi laut dan aktivitas kelautan, terpantau dalam keadaan stabil. Dengan gelombang tertinggi di angka 0,5-0,8 meter yang akan terjadi di wilayah Anambas dan Natuna,” tuturnya.

Untuk prakiraan cuaca di lima wilayah perairan seperti Laut Natuna Utara, Selatan Anambas Utara, Anambas Barat, Natuna utara akan berawan cerah, dengan arah angin Timur-Selatan, kecepatan angin 2-12 knot dan tinggi gelombang mencapai angka 0,0-2,5 meter.

Untuk prakiraan cuaca di 10 wilayah perairan seperti Laut Natuna Utara, Selatan Anambas, Utara Anambas, Barat Natuna, Utara Natuna, Laut Natuna, Singkawang-Sambas, Pontianak-Mempawah, Kepulauan Karimata, dan selatan Natuna-Pulau Midai akan cerah berawan. Dengan arah angin Tenggara-Barat Daya, kecepatan angin 2-20 knot dan tinggi gelombang mencapai angka 0,1-1,25 meter.

BACA JUGA:   Gubernur Ansar Lantik Eko Sumbaryadi Gantikan Lamidi Jabat Pj Sekda Kepri

“Sedangkan untuk wilayah Subi-Serasan, Ketapang, Kendawangan akan terjadi hujan dengan intensitas ringan hinga sedang. Dengan arah angin Tenggara-Barat Daya, kecepatan angin 2-20 knot dan tinggi gelombang mencapai angka 0,1-1,25 meter,” ucapnya. (sahab)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *