Masyarakat Apresiasi Kinerja Kepolisian Sektor Belakang Padang, Kapolresta: Itu Sudah Tugas Mereka

Bataminfo.co.id, Batam – Kepolisian Sektor Belakang Padang mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat dan perangkat Rukun Tetangga (RT). Apresiasi terhadap kinerja Polsek Belakang Padang khususnya Bhabinkamtibmas itu disampaikan dalam forum diskusi saat Kapolresta Barelang Kombes Heribertus Ompusunggu mengunjungi Polsek Belakang Padang, Kota Batam, Kepulauan Riau, Senin (29/7/2024).

Sukisno, salah satu tokoh masyarakat Kecamatan Belakang Padang mengatakan, selama ini komunikasi antara masyarakat dan Kepolisian cukup baik serta saling mendukung dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Bhabinkamtibmas serta Babinsa dan anggota Pos Angkatan Laut sangat cepat dalam merespon semua informasi maupun kegiatan masyarakat. Terutama Bhabinkamtibmas Kelurahan Sekanak Raya dan Tanjung Sari. Kami mengusulkan agar Bhabinkamtibmas diberi penghargaan,” kata Sukisno.

BACA JUGA:   Tumpah Ruah, Pendukung Milenial Ansar dan Nyanyang Sesaki Kantor KPUD Kepri

Selain menyampaikan apresiasi terhadap kinerja anggotanya, Sukisno juga berharap kepada Kapolresta untuk menambah sarana dan prasarana Polsek Belakang Padang mengingat tantangan dalam bertugas di wilayah hukum Polsek Belakang Padang yang berbatasan langsung dengan negara tetangga cukup besar.

Menanggapi apresiasi tokoh masyarakat, Kombes Heribertus Ompusunggu yang baru menjabat sebagai Kapolresta Barelang sejak awal Juli 2024 itu mengatakan, memang sudah menjadi tugas Kepolisian untuk mengayomi dan melayani masyarakat.

“Itu sudah menjadi tugas mereka untuk cepat dalam merespon segala informasi masyarakat. Untuk mendapat penghargaan itu salah satu syaratnya adalah ketika mereka bekerja melampui tugas dan tanggungjawab yang diberikan,” ujarnya.

BACA JUGA:   Berjalan Lancar, Warga Kavling Seraya Syukuran bersama Satgas TMMD

Kombes Heribertus justru mendorong semua personil Kepolisian Sektor Belakang Padang yang dikepalai oleh Itpu Ade Putra untuk bekerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Mantan Kapolresta Tanjung Pinang tersebut juga mengingatkan masyarakat Belakang Padang untuk tetap menjaga situasi kambtibmas tetap kondusif dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah Agustus 2024 menadatang.

“Jangan sampai terhasut oleh pihak yang menginginkan perpecahan di antara kita. Masyarakat bebas memilih siapa yang akan menjadi kepala daerahnya. Saya dan jajaran bersama gakkumdu akan berada paling depan untuk menghadapi siapa saja yang mengganggu kamtibmas saat pilkada,” ujarnya tegas.

BACA JUGA:   DP3 Kembali Gelar GPM Berkolaborasi Dengan Jambore PKK Ke 8 Kota Tanjungpinang

Dalam kunjungan pertamanya ke Polsek Belakang Padang itu, Kombes Heribertus mengapresiasi semua unsur pimpinan kecamatan serta tokoh masyarakat dan agama yang hadir. Bahkan, Kombes Heribertus juga sempat menyalami dan menanyakan nama semua tamu yang hadir satu persatu.

“Saya tidak menyangka akan disambut seperti ini. Salut kepada unsur pimpinan kecamatan dan semua tokoh yang hadir. Hal kecil seperti ini saja dilakukan dengan baik apalagi hal yang besar,” ujarnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *