RSUD Tanjungpinang Terbakar, Gudang dan Ruang Gizi Ludes Dilahap Api

Api melahap salah satu ruangan di RSUD Tanjungpinang. Foto : tangkapan layar video masyarakat

Bataminfo.co.id, Tanjungpinang – Kebakaran melanda Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tanjungpinang, Selasa (11/8/2020) sekitar pukul 00.10 WIB. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.

Pantauan dilapangan, api melahap salah satu bangunan di bagian belakang Rumah Sakit yang terletak di Kecamatan Tamjungpinang Barat itu. Empat unit mobil pemadam kebakaran diturunkan untuk menjinakkan api yang melahap bangunan itu.

BACA JUGA:   Kecanduan Judi Online Seorang Pria Nekat Kuras ATM Rekan Kerja Puluhan Juta Rupiah

Plt Direktur Utama RSUD Kota Tanjungpinang, Yunisaf mengatakan bangunan yang terbakar itu ruangan gizi dan gudang. Sedangkan peristiwa kebakaran itu diketahui salah seorang staf nya.

“Saya tau kebakaran ini dari staf. Yang terbakar ruang gizi dan juga dapur,” ujannya.

BACA JUGA:   Tuntut Harga Sama, Puluhan Driver Maxim Kota Tanjungpinang Demo Di Kantor DPRD Kepri

Saat ditanya kerugian akibat peristiwa kebakaran tersebut, Yunisaf mengatakan belum mengetahui. Pihaknya pun menyerahkan penyelidikan kepada pihak Kepolisian.

“Belum tau total kerugiannya berapa. Yang jelas ada satu alat incerenator yang ikut terbakar,” ucapnya. (yog)

BACA JUGA:   Penemuan Mayat di Danau Sei Ladi Batam, Wartawan Bersitegang dengan Penjaga Pintu Masuk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *