Bataminfo.co.id, Batam – Polresta Barelang melalui Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Batam melakukan himbauan keselamatan berlayar bagi semua kapal angkut penumpang yang akan berlayar dan sedang bersandar di Pelabuhan ASDP Punggur, Senin (29/11).
Himbauan tersebut dilakukan karena mulai naiknya arus keberangkatan dan kedatangan di pelabuhan tersebut, khususnya jelang Natal dan Tahun Baru 2023.
“Kita sampaikan kepada seluruh pihak kapal bahwa dalam situasi cuaca saat ini yang kurang bersahabat kita minta peran pihak kapal untuk melengkapi peralatan keselamatan berlayarnya di kapalnya masing-masing,” ujar Kapolsek KKP Batam AKP Awal Sya’ban.
AKP Awal Sya’ban juga menghimbau bahwa sebelum berangkat, semua kapal dicek betul kelengkapannya seperti pelampung, dan life jacket yang harus sesuai dan jumlahnya harus sesuai dengan jumlah penumpang.
“Hal ini kita lakukan sebagai upaya edukasi dalam mengingatkan pentingnya keselamatan berlayar dalam situasi cuaca akhir tahun yang kurang bersahabat,” imbuhnya.
Selain alat kelengkapan, pihaknya juga menuturkan agar jumlah penumpang harus sesuai dengan jumlah manifes serta menghimbau Nahkoda dan ABK untuk selalu memantau perkembangan cuaca melalui radio komunikasi di kapal maupun melalui akun resmi BMKG (Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika).
Tidak ketinggalan kapolsek magiengingatkan bagi para pemudik akan menyiapkan jadwal, melengkapi vaksin sesuai aturan yang ditetapkan pemerintah serta menghindari pembelian tiket melalui oknum atau calo.
Diketahui, jelang perayaan hari Natal dan Tahun Baru (Nataru), Kepolisian Kawasan Pelabuhan (KKP) Batam bakal mendirikan dua posko pengamanan di Pelabuhan ASDP Punggur.
Kapolsek KKP Batam AKP Awal Sya’ban mengatakan, pendirian posko tersebut sebagai bentuk pelayanan pihak kepolisian kepada masyarakat. Dua pos dibangun di Pelabuhan Domestik Punggur dan Pelabuhan Roro Punggur.
Disebutnya, selain merupakan tupoksi jajarannya, pendirian posko ini juga akan lebih difokuskan membantu masyarakat yang kesulitan khususnya dalam kaitan perayaan Natal dan menyambut tahun baru 2023.
“Kita harapkan masyarakat dapat memanfaatkan Posko Nataru tersebut. Disini kita juga akan bekerjasama dengan beberapa pihak terkait lainnya seperti TNI, petugas kesehatan, dan Dinas Perhubungan setempat dan pihak terkait lainnya,” ungkap AKP Awal.
Posko pengamanan ini akan mulai efektif mulai dari 15 Desember hingga pertengahan Januari tahun depan. “Setiap instansi bakal stanbay disini untuk mengamankan arus mudik natal dan tahun baru,” tambah Awal.