slot gacor
Jelang Natal, Pjs Wako Batam Pastikan Kebutuhan Pokok Aman Terkendali - BatamInfo.co.id

Jelang Natal, Pjs Wako Batam Pastikan Kebutuhan Pokok Aman Terkendali

Pjs Wako Batam Syamsul Bahrum. Foto : yog/BI

Bataminfo.co.id Batam – Pemerintah Kota Batam memastikan kebutuhan sembako menjelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 di kota itu aman dengan harga terkendali.

Pjs Wako Batam, Syamsul Bahrum mengatakan untuk mencegah terjadinya penimbunan bahan kebutuhan pokok. Pihaknya akan memantau pendistribusian sembako di seluruh pasar yang ada di Kota Batam.

BACA JUGA:   Langgar Protokol Kesehatan di Batam, Siap-Siap Kena Sanksi dan Denda

“Kami akan mengunci khususnya di pasar Induk, dan bisa kita lihat kemampuan mereka bisa mendistribusi 117 titik pasar-pasar kecil yang dan kita bisa memantau dari situ nantinya”, ujarnya.

Syamsul menerangkan, pihaknya tidak akan membentuk tim khusus yang bertugas untuk mengawasi harga sembako. Sebab, tim yang ada saat ini sudah bekerja secara maksimal.

BACA JUGA:   Sah, Presiden Jokowi Tetapkan BAT dan Nongsa Sebagai Kawasan Ekonomi Khusus

“Kita tidak perlu membuat tim khusus lagi, karena tim yang ada ini sudah bekerja. Seperti pihak Kepolisian yang mengawasi jangan sampai terjadi penimbunan,” ucap Syamsul.

Ia juga menambahkan, selain dari tim Kepolisian juga ada tim pengendali kebutuhan dari Diseprindag Kota Batam, Dinas Pertanian dan Dinas lainnya.

BACA JUGA:   Seminggu Simpan HT Curian, Oknum Wartawan Batam Nikmati Informasi Rahasia Polisi

“Harapan saya pertama kali dari tim kita di sisi pemerintah harus terus menjaga supaya tupoksi harga tidak terlalu tinggi dengan cara memberikan jaminan distribusi kemudian kelancaran distribusi, jadi barangnya harus tersedia, oleh sebab itulah dinas perhubungan terus bergerak dan kita juga terus koordinasi dengan kabupaten lainya yang selama ini mensuplai”, tutupnya. (cr01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *