Bataminfo.co.id, Batam – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau mengatakan stok minyak goreng untuk masyarakat saat ini melimpah ruah. Ia pun tak khawatir akan terjadinya kelangkaan.
“Stok minyak goreng tidak ada masalah. Batam berlimpah ruah. Jadi gini, stok minyak di Batam itu tak ada masalah. Hanya saja merek tertentu yang tak ada,” ujar Gustian Riau, kepada Bataminfo.co.id, Senin (21/2/2022).
Dirinya bahkan menyebutkan bahwa di Batam ada sebuah pabrik Minyak goreng yakni; PT Sinergy Oil Nusantara (SON) yang berlokasi di Kelurahan Kabil, Kecamatan Nongsa, Batam.
“Kita di Batam ada pabrik minyak namanya PT Sinergy Oil Nusantara (SON). Dia siap 2500 ton. Jadi nggak ada masalah. Hanya merek-merek tertentu yang belum masuk. Karena kalau minyak goreng menipis itu aku udah risau,” ucap Gustian.
Disperindag, terang Gustian, telah mengumpulkan seluruh distributor minyak goreng yang ada di Kota Batam. Dan stok minyak goreng untuk Kota Batam cukup untuk setahun kedepan.
“Pabrik minyak goreng itu bahkan siap produksi 22.500 ton perhari. Jadi saya rasa untuk stok di Kota Batam gak ada masalah. Sudah saya cek di semua Pasar harga juga masih normal,” tandas Gustian. (Non)