bataminfo.co.id,Batam-menindak lanjuti marak nya aksi penyelundupan di pelabuhan Roro telaga Punggur ,Bea cukai Batam, Menggelar operasi gabungan bersama TNI -POLRI,di mulai dari tanggal 14 Agustus 2023 s.d. 27 Agustus 2023.
Dalam kegiatan tersebut ,Tim Operasi Gabungan secara bersama-sama melakukan pengawasan dan pemeriksaan tehadap kendaraan yang hendak keluar dari Kawasan pelabuhan Batam dengan tujuan tanjung uban ,sei selari ,Kuala tungkal ,tanjung balai Karimun Dabo Singkep .
Pemeriksaan yang dilakukan diantaranya penelitian terhadap dokumen kepabeanan, muatan kendaraan, dan surat-surat terkait kendaraan,Termasuk diantaranya pemeriksaan terhadap kendaraan dinas instansi lain.
Dalam operasi bersama ini, bea cukai Batam menurunkan 11 Orang Pelaksana Seksi Penindakan selaku Anggota Operasi, Tim Anjing Pelacak (K-9) KPUBC Tipe B Batam,2 Orang Anggota Denpom 1/6 Batam, 2 Orang Anggota Lantamal IV Batam,2 Orang Anggota Ditpolairud Polda Kepri.
Selama kegiatan operasi gabungan tidak ditemukan pelanggaran atas ketentuan kepabeanan dan cukai.(red)