Bataminfo.co.id, Batam – Polsek Sekupang melalui Bhabinkambtimas nya memberikan imbauan kepada masyarakat untuk mewaspadai aksi kriminal menjelang hari raya Idul Fitri.
Seperti yang dilakukan Aipda Indoludin. Ia bersama rekannya berkeliling dari satu rumah ke rumah lainnya memberikan imbauan kepada warga Perumahan Tiban Baru, menggunakan pengeras suara, Sabtu (16/4/2022) siang.
Ia meminta warga mewaspadai tindakan kriminal seperti pencurian rumah kosong, pencurian sepeda motor dan kejahatan lainnya jelang lebaran.
“Kita langsung turun ke lapangan untuk memberikan imbauan kepada masyarakat di kelurahan Tiban ini, karena Perumahan Tiban baru ini kondisinya sepi saat siang dan malam hari,” ujar Indoludin.
Ia pun mengimbau warga bersama-sama dengan perangkat RT dan RW serta sekuriti perumahan untuk meningkatkan pengamanan di lingkungannya masing-masing.
“Jadi untuk antisipasi kejahatan pencurian dengan pemberatan, pencurian kendaraan bermotor dan pencurian rumah kosong yang di tinggal kerja atau mudik lebaran nanti kami mengimbau agar warga bersama sama dengan pengurus RT/RW dan serta pihak sekurity untuk meningkatan pengamanan di lingkungan masing masing,” tutup Aipda Indoludin. (sgi)