Bataminfo.co.id, Batam – Unit Reskrim Polsek Batuaji melakukan pemeriksaan terhadap 4 orang saksi atas kejadian tewasnya 1 orang pekerja galangan kapal di PT ASL Shipyard.
Kapolsek Batu Aji Kompol Jun Chaidir didampingi Kanit Reskrim Polsek Batu Aji Iptu Theo di Mapolsek Batu Aji mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan trhadap sjumlah saksi.
“Dari semalam, sampai sekarang masih melakukan pemeriksaan 4 (empat) orang saksi, dan kita akan periksa yang lainnya,” ujar Kapolsek Batuaji saat dikonfirmasi pada Rabu (17/3/2021) siang.
Lanjutnya, pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan terhadap pihak perusahaan PT ASL Shipyard dan subcon.
“Masih banyak lagi yang akan kita periksa, dari PT ASL, subcon, dan kita juga akan periksa dari manager operasionalnya,” bebernya.
Sebelumnya diberitakan, Petrick Natanael Sitompul, pekerja galangan kapal di PT ASL Shipyard Tanjung Uncang, Kota Batam, dikabarkan tewas terjatuh dari kapal Tanker ditempat kerjanya, Selasa (16/3/2021) sekitar pukul 09.30 WIB.
Informasi yang dihimpun, korban berstatus pekerja Subcon PT Alang Jaya yang dipekerjakan di PT ASL Shipyard Tanjung Uncang.
Atas kejadian itu, korban tewas ditempat dari ketinggian 25 meter dengan kondisi korban mengalami remuk dibagian kepala, tangan dan kaki mengalami patah.
“Kejadiannya tadi pagi sekira pukul 09.30 Wib, Korban ini jatuh dari atas kapal dengan ketinggian 25 meter kebawah,” ujar salah satu pekerja PT ASL saat ditemui di ruang jenazah RSUD Embung Fatimah Batam. (yog)











