Batam  

Pjs Wako Batam Resmikan TPQ Khusus Suku Laut di Pulau Nipah

Foto : Media Center Batam

Bataminfo.co.id, Batam – Pejabat sementara (Pjs) Wali Kota Batam Syamsul Bahrum, meletakkan batu pertama pembangunan Gedung TK/RA Tuah Fisabilillah dan Taman Pendidikan Quran (TPQ) khusus bagi warga suku laut di Pulau Nipah, Sabtu (14/11/2020).

“Semoga pembangunan sarana ini dapat membawa manfaat dan menjadi amal jariyah ke depan,” ucap Syamsul.

BACA JUGA:   Selisih Paham Antara Pemilik PT Tugas Mulia Dengan TKW Asal NTT Berakhir Damai

Tanah lokasi pembangunan merupakan sumbangan tokoh masyarakat suku laut, Daud. Dalam pembangunan TPA dibutuhkan Rp 800 juta. “Insha Allah Pemprov Kepri, Pemko Batam dan pengusaha akan bersama-sama membangun di Pulau Nipah.

“Selain ini, saya dengar akan dikembangkan juga sanggar belajar dan berbagai fasilitas lainnya ditujukan kepada masyarakat setempat,” imbuhnya

BACA JUGA:   Buka Musrenbang Tingkat Kelurahan Batubesar, Wako Rudi Ingin Dengarkan Langsung Usulan Warga

Kegiatan ini dihadiri Wakil Ketua DPRD Kepri, Sekretaris Lurah, KUA dan tokoh masyarakat setempat. Ia mengajak semua pihak untuk terus membangun solidaritas sosial.

“Mari sama-sama berbuat yang terbaik bagi sesama,” tutup dia.

Tidak lupa, ia mengajak semua pihak untuk tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam keseharian. Menurutnya, protokol kesehatan ini sangat penting untuk mengatasi penyebaran Covid-19.

BACA JUGA:   Bengkel dan Rumah Sewa di Sei Panas Terbakar

“Teratur pakai masker, jaga jarak, rajin cuci tangan atau handsanitaser. Tetap jaga imun tubuh dengan olahraga,” ajak dia.

Sumber : Media Center Batam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *