Bataminfo.co.id, Karimun- Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun Dr. Muhammad Firmansyah, M.Si., melaksanakan safari dakwah yg diawali Buka puasa serta serta sholat magrib bersama masyarakat sepedas laut di musholla Shiratul Taqwa di Kelurahan Pasir Panjang, Kamis (14/03/2024).














Dalam sambutannya sekretaris Daerah Kabupaten Karimun mengatakan agar masyarakat bahu membahu bekerjasama untuk memperbaiki musholla yang ada di kelurahan pasir panjang yang saat ini sdh mulai banyak yg rusak.




“karna ini merupakan tanggung jawab masyarakat sendiri utk memakmurkan rumah ibadah ini.” Ujarnya.
Selanjutnya sekretaris Daerah kabupaten Karimun melaksanakan Tarawih bersama di masjid Al – Iman Lembah Murni Kelurahan Pasir panjang.
Kemudian ba’da sholat Tarawih sekda melanjutkan kegiatan pembukaan pameran Artefak Rindu Rasulullah di masjid Agung Karimun.
Pameran yang dibuka untuk masyarakat umum tersebut, antara lain memamerkan artefak terompah, imamah, serpihan siwak, rambut, jenggot, darah bekam, tanah makam tersebut untuk meningkatkan kecintaan masyarakat karimun kepada Nabi Muhammad SAW.
Sekretaris Daerah kabupaten Karimun mengatakan Pameran ini tidak hanya memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyaksikan artefak bersejarah, tetapi juga menunjukkan pentingnya melestarikan warisan budaya dan sejarah
“Ini merupakan kesempatan emas bagi pengunjung untuk memperdalam pengetahuan dan kecintaan mereka terhadap sejarah dan agama dan juga kepada Baginda Rasulullah SAW.” ucapnya.










