Pekan ini, BI Catat Aliran Modal Asing Masuk Rp5,3 Triliun

Ilustrasi

Bataminfo.co.id, Jakarta – Berdasarkan data transaksi 21 hingga 24 Juni 2021, Bank Indonesia mencatat aliran modal asing beli bersih (net buy) sebesar Rp5,32 triliun.

Direktur Eksekutif sekaligus Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono aliran modal asing juga tercatat net buy di pasar surat berharga negara (SBN) sebesar Rp4,04 triliun. Lalu, asing tercatat beli net buy sebesar Rp1,28 triliun di pasar saham.

BACA JUGA:   Triwulan III Tahun 2020, Utang Luar Negeri Indonesia Capai Rp5.759 Triliun

Sementara, aliran modal asing tercatat net buy sebesar Rp10,36 triliun dari awal tahun hingga 24 Juni 2021.

“Berdasarkan data setelmen selama 2021 (ytd), non residen beli neto Rp10,36 triliun,” ucap Erwin dalam keterangan resmi, dikutip Jumat (25/6).

Hal ini membuat tingkat premi risiko Credit Default Swaps (CDS) Indonesia lima tahun turun ke level dari 72,91 basis poin (bps) menjadi 73,79 bps.

BACA JUGA:   Pemerintah Dinilai Tak Punya Peta Jalan Minyak Goreng Jelas

Sementara, tingkat imbal hasil (yield) SBN bertenor 10 tahun turun ke level 6,53 persen. Lalu, yield surat utang AS US Treasury 10 tahun turun ke level 1,49 persen.

Sebagai informasi, BI mencatat aliran modal asing pada 14 Juni-17 Juni 2021 net sell atau jual bersih sebesar Rp3,31 triliun. Investasi asing ini keluar lewat SBN dan saham.

BACA JUGA:   Juli 2021, BI Catat Uang Beredar Tembus Rp7.149 Triliun

Jika dilihat, mayoritas investor keluar lewat SBN, yakni sebesar Rp2,8 triliun. Sisanya, investasi yang keluar lewat saham sebesar Rp501 miliar. (*)

Sumber : CNNIndonesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *