Site icon BatamInfo.co.id

Polsek Batu Ampar dan Tim Gugus Tugas Covid-19 Bagikan Masker dan Beri Himbauan

Petugas TNI dan Polri membagikan dan memasangkan masker kepada masyarakat di Batu Ampar. Foto : Polsek Batu Ampar

Bataminfo.co.id, Batam – Guna memutus mata rantai penyebaran virus corona. Polsek Batu Ampar dan tim gugus tugas Covid-19 Kecamatan setempat kembali turun ke jalan, Senin (24/8/2020).

Kali ini, mereka membagikan masker dan memberikan himbauan kepada masyarakat di tempat keramaian seperti Pasar Melcem dan kawasan MCP Mart, Kelurahan Tanjung Sengkuang, Batu Ampar. Tak hanya didalam pasar, mereka juga membahagiakan masker kepada masyarakat pengguna kendaraan di wilayah itu.

Kapolsek Batu Ampar, AKP Nendra Madya Tyas menuturkan pihaknya bersama tim gugus tugas Covid-19 Kecamatan Batu Ampar, tak henti-hentinya turun ke jalan memberikan himbauan dan membagikan masker untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

“Kami memberikan himbauan kepada pedagang dan pembeli untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” ujar Nendra.

Selain itu, sambung Nendra, pihaknya berpesan kepada masyarakat untuk menggunakan masker saat bepergian keluar rumah, menjaga jarak dan mencuci tangan pak sabun.

“Kami juga meminta warga melaporkan ke tim gugus tugas Covid-19 apabila ada tetangga dan kerabat maupun keluarga yang terindikasi gejala virus corona,” ucap Nendra.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Jajaran Polsek Batu Ampar, Camat Batu Ampar, Kepala Puskesmas UPT Tanjung Sengkuang, Lurah Tanjung Sengkuang, perwakilan TNI, Tokoh Agama dan elemen masyarakat di wilayah Tanjung Sengkuang. (yas)

Exit mobile version