Site icon BatamInfo.co.id

Pengusaha Asal Tanjungpinang Jadi Korban Perampokan di Bundaran HN Batam, Kompol Budi Hartono Beberkan Kerugiannya

Ilust

Bataminfo.co.id, Batam – Korban perampokan yang dilakukan oleh tiga orang pelaku pada hari Minggu, 11 Juni 2023 lalu di Bundaran Bandara Hang Nadim Batam diketahui merupakan pengusaha asal kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau.

Akibat perampokan tersebut, korban diketahui mengalami kerugian hingga mencapai jutaan rupiah. Hal ini disampaikan oleh Kasat Reskrim Polresta Barelang di konfirmasi tim Bataminfo.co.id pada Rabu, (14/05/2023) via WhatsApp.

“Iya Pinang (Korban asal kota Tanjungpinang). Korban alami kerugian jutaan rupiah dalam uang dolar Singapura,” beber Kompol Budi.

Budi Hartono juga menegaskan terkait oknum yang sempat mengaku sebagai anggota Kepolisian itu tidak benar adanya. Kata dia, pelaku hanya mengaku-ngaku sebagai aparat untuk melancarkan aksinya dengan cara memborgol korban. Budi, pelaku juga tak membawa senjata tajam dan atau sejenisnya.

“Tidak ada (Pelaku tidak menggunakan senjata tajam), mereka cegat mobil saja
dengan mengaku polisi dan memborgol korban menurut keterangan saksi,” terang Budi.

Hingga saat ini, kasus tersebut masih dalam penyelidikan oleh Polresta Barelang dengan backuo Jatanras Polda Kepri. (Non/BI)

Exit mobile version