Coretan berisi ujaran sarkasme di Mural dekat terowongan Pelita, Kota Batam, Sabtu (30/10/2021) malam. Foto: Bora/BI

Bataminfo.co.id, Batam – Sejumlah coretan hitam berbahan dasar pilox memuat ujaran bersifat sarkasme menghiasi tembok diantara Mural yang berada di Terowongan Pelita, Kota Batam.

Petugas Polsek Lubuk Baja langsung mengambil langkah cepat untuk menghapus coretan berwarna hitam tersebut dengan cat putih. Adapun tulisan tersebut yakni “Mural Suck”, “PCR Jadi Ladang Bisnis”, “Hentikan Bisnis PCR !”, “Jokowi is”.

Mirisnya ungkapan ekspresi yang bukan pada tempatnya tersebut, dihadirkan pada malam seusai perlombaan mural yang di selenggarakan oleh Kapolri secara Nasional.

Menanggapi hal itu, Kapolsek Lubuk Baja, Budi Hartono mengatakan tulisan tersebut telah dihapus oleh pihaknya pada, Sabtu (30/10/2021) lalu.

“Sekitar jam 12 malam tadi kami hapus”, ujarnya kepada Bataminfo, Minggu (31/10/2021).

Petugas sudah menghapus coretan berbahan dasar pilox berisi ujaran sarkasme di Mural terowongan Pelita, Kota Batam, Sabtu (30/10/2021) malam. Foto: Bora/BI

Budi mejelaskan tulisan tersebut diperkirakan telah ada beberapa waktu sebelum pihaknya berhasil memutihkan kembali tembok. Sedangkan pelaku sedang dalam penelusuran.

Atas kejadian itu, Budi berharap agar masyarakat khususnya warga Kecamatan Lubuk Baja bersama menjaga keindahan mural yang masih hangat-hangat itu.

“Diharapkan untuk warga batam, mural yg sudah ada minta tolong utk tidak di rusak karena sudah bagus dan indah bgitu, mari bersama sama menjaga keindahan Kota Batam,” harapnya. (Bora)